RESEP MEMBUAT CAKE PANDAN OGURA (XIANG SI)

Menu Baru Resep Masakan - Resep Membuat Cake Pandan Ogura (Xiang si), Sudah lama mau ngasi tahu cara membuat  Ogura cake ini, sejak beberapa bulan lalu. Ternyata cake ini teksturnya benar-benar soft, light seperti chiffon akan tapi  lebih moist. Tehnik membuatnya hampir sama dengan chiffon cake hanya ini dipanggangnya menggunakan baking pan biasa & panggangnya dengan sistem steam bath. Langsung aja ya kita lihat CARA MEMBUAT CAKE PANDAN OGURA (XIANG SI):
Baca Juga:

Resep Cake Pandan Ogura (Xiangsi)

Cake Pandan Ogura


Bahan - Bahan A Pembuatan Cake Pandan Ogura:

  1. 65 gram minyak jagung
  2. 80 ml susu *Bisa juga pakai santan
  3. 1/4 sdt garam
  4. 5 kuning telur
  5. 1 butir telur
  6. 65 gram superfine tepung *kami memakai all purpose flour
  7. 20 gram of home made pandan juice *boleh pakai 3/4 sdm atau  pakai 1 sdt aja.


Bahan - Bahan B Pembuatan Cake Pandan Ogura

  1. 5 putih telur
  2. 75 gram caster sugar *Boleh pakai 90 gram gula , jika makannya gx pakai butter cream 
  3. 1/4 sdt cream of tar tar

RESEP MEMBUAT CAKE PANDAN OGURA (XIANGSI)

Cara Membuat :

  1. Pertama-tama, Kocok kuning telur, 1 butir telur, santan, minyak jagung dan garam sampai berbusa.
  2. Kemudian Masukkan lah tepung, kocok hingga merata.
  3. Lalu Masukkan pandan paste & kocok lagi hingga merata,sisihkan "Jangan kaget  kalo adonan kuning telurnya agak mencair"
  4. Lalu Kocok putih telur hingga berbusa lalu masukkan cream of tar tar & masukkan gulanya dalam 2 tahap, kocok sampai kaku , apabila dibalikkan telur putihnya gx jatuh.
  5. Masukkan adunan  putih telur ke  adunan kuning telur 3 tahap, aduk rata menggunakan cara aduk balik hingga adonannya merata.
  6. Masukkan adunan ke baking pan ukuran 9 dan panggang lah dengan cara steam bake method * letakkan baking pan yg ada adunannya didalam oven bagian rak yg tengah kemudian letakkan satu lagi baking pan atau tray yang berisikan air yang diletakkan didalam oven di bagian paling bawah Panggang lah selama kur-leb 45 menit atau sampai matang & kecoklatan  pada suhu 170"C tergantung oven masing masing.
  7. Setelah itu Kalo sudah matang, keluarkan lah cake, letakkan secara terbalik dan biarkan dingin.

VIDEO CAKE PANDAN OGURA (XIANG SI)

Alhamdulillah - akhirnya selesai juga RESEP tentang MEMBUAT CAKE PANDAN OGURA (XIANG SI), sebenarnya banyak cara dalam pembuatan cake ini sesuai dengan keahlian dan pengalaman anda, rasa akan lebih enak bila anda membuatnya dengan kebahagiaan karna sesuatu dari hati akan membuat masakan dan kue yang dimasak akan menjadi lebih enak di lidah. Met mencoba.. ^_*

Tinggalkan Komentar: